12/07/2016

Aneka resep masakan tradisional sederhana dan mudah membuatnya

Resep masakan tradisional mempunyai ciri khas sederhana namun lezat rasanya. Pada umumnya masakan tradisional ini mudah cara membuatnya. Dengan demikian bagi anda yang suka kuliner dapat dengan mudah mempelajari dan mencoba memasak berbagai resep masakan indonesia yang sederhana dengan bumbu alami asli.

Resep orek tempe merupakan salah satu resep para leluhur yang masih mampu bertahan hingga saat ini, bahkan di setiap rumah makan atau warteg olahan dengan bahan utama tempe ini pasti tersedia. Resep tempe orek bahkan hanya menerapkan beberapa bumbu alami yang mudah didapatkan serta murah harganya.

masakan tradisional sederhana


Siapapun akan suka dengan ikan pepes. Yah resep para orang tua ini mampu bertahan dan cukup banyak penggemarnya. Dan berita baiknya bumbu pepes ikan dapat dibeli diwarung atau pasar tradisional dengan harga murah tentunya. Bahkan pepes ikan ini cukup sehat bagi mereka yang sedang sakit atau terkenal darah tinggi, karena non kolesterol. Bunda bisa belajar cara bikin pepes dengan mudah.

Sayur lodeh adalah masakan sayur yang berkuah santan khas Indonesia, terutama di daerah Jawa Tengah. Sayur lodeh mempunyai berbagai macam variasi terutama pada bumbunya, ada yang santannya berwarna putih dan ada juga yang santannya berwarna kuning kemerahan. Coba caranya di resep sayur lodeh kluwih

Tempe bacem bukan saja enak rasanya, namun juga sangat terkenal. Bumbu tempe bacem hanya menggunakan ketumbar, asam jawa, bawang putih, dan lainnya. Bacem tempe ini enak untuk lauk atau langsung dimakan juga lezat. Pelajari cara membuat tempe bacem dengan bumbu meresap.

Indonesia juga kaya akan hasil udang. Ada cukup banyak resep masakan udang ini, dan yang paling terkenal yakni udang goreng dengan lilitan tepung yang biasanya menggunakan jenis udang besar. Rasanya cukup nikmat. resep udang goreng tepung hanya menerapkan beberapa bahan bumbu saja.

Kalau soal minuman tentunya tidak ketinggalan dengan jus buah, untuk kali ini admin perkenalkan dengan jus buah naga, bentuk buah ini memang mirip dengan kepala naga, dengan warnanya yang merah menyala, maka jus buah ini cukup terkenal saat ini. cara membuat jus buah naga ini ternyata cukup mudah, silahkan mencobanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar